Bidikmisi Mengabdi "BIDIKMISI ABDI DESA 2013"


Madura - Mahasiswa bidikmisi dari 5 perguruan tinggi (UTM, Unair, ITS, IAIN, dan Unesa) di Surabaya dan Madura yang tergabung dalam FKMB Suramadu (Forum Komunikasi Mahasiswa Bidikmisi Surabaya dan Madura) memprakarsai terwujudnya sebuah gerakan mahasiswa peduli dalam bentuk "Abdi Desa". Abdi Desa yang rencanya berlangsung selama satu minggu ini memilih desa Katol Barat sebagai objek pengabdian FKMB Suramadu.

Desa ini dipilih karena kondisi pendidikan yang kurang memadai baik dari segi tenaga pengajar maupun sarana dan prasarana. Tim FKMB sendiri akan melakukan abdi desa mulai tanggal 14 Juli 2013 - 21 Juli 2013. Selama seminggu tim dari relawan Abdi Desa telah menyiapkan program-program kerja diantaranya memberikan pengajaran, seminar, penyuluhan, dan pemnerian ketrampilan. setelah pengabdian ini selesai tidak serta merta tim FKMB Suramadu lepas tangan. Tiap bulan akan ada kontroling di desa tersebut terkait program-program yang dicanangkan. Jadi di meskipun hanya dalm waktu seminggu diharapkan akan menumbhkan perubahan yang signifikan bagi desa Katol.

Diharapkan dari sini nantinya mampu menginisisasi mahasiswa lain untuk melakukan gerakan yang sama. Abdi desa di daerah-daerah yang sekiranya masih membutuhkan campur tangan kita.

Bagi para pembaca yang ingin membantu kelancaran pelaksanaan Abdi Desa ini bisa memberikan uluran tangannya berupa :
  • Finansial
  • Perlengkapan Sholat (Sajadah, AL-Qur'an, dsb)
  • Buku Pelajaran untuk SD, SMP, SMA
  • Buku Bacaan untuk SD, SMP, SMA
  • dll.
untuk bantuan Financial bisa diserahkan melalui :
Rek. Mandiri 141-00-1256734-3
a.n Hefifa Rhesa Yuniar
untuk bantuan non financial langsung mengontak CP yang tertera di bawah ini.

CP :
Hefifa (085785296692)
Aniq (085726369355)

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Copyright © 2013. AUBMO - All Rights Reserved
Published by KOMINFO
Proudly powered by AUBMO